Jakcloth 2012 Targetkan 100 Ribu Pengunjung

Written By Unknown on Jumat, 07 Desember 2012 | 10.20

Jum''at, 07 Desember 2012 | 04:44 WIB

TEMPO.CO , Jakarta:- Pagelaran Jakarta Clothing (Jakcloth) Festival 2012 yang diselenggarakan pada  6 - 9 Desember diklaim bakal dikunjungi 100.000 orang.

"Target empat hari 100 ribu pengunjung. Untuk hari ini diperkirakan 10 ribu pengunjung hadir," ujar Field Manager PT Sebelas April Liam Mipro,  Iyus Ilham di Jakarta, Kamis 6 Desember 2012.

Iyus mengatakan ini  Jakcloth ketujuh di tahun keempat ini akan menampilkan berbagai hasil karya dan unjuk kebolehan anak bangsa mulai dari fesyen  hingga band.

"Kegiatan ini jelas spirit awal membangun kreatifitas anak bangsa karena mereka menampilkan kaos, merchandise yang kualitasnya sepadan dengan merk luar," ujar Iyus sembari menyebutkan acara ini menargetkan anak muda.

Jakcloth terdiri dari 350 stand both yang menjual berbagai produk mulai kaos, celana, topi, tas, sampai makanan dan minuman. Selain itu ada tujuh  panggung beserta 1 panggung akustik.

Di antara  band yang akan menghibur penonton adalah Vierra,  Club 80''s, Om Bagus, dan  The Sigit

WDA | ANT


Anda sedang membaca artikel tentang

Jakcloth 2012 Targetkan 100 Ribu Pengunjung

Dengan url

http://pensiaktraksi.blogspot.com/2012/12/jakcloth-2012-targetkan-100-ribu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jakcloth 2012 Targetkan 100 Ribu Pengunjung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jakcloth 2012 Targetkan 100 Ribu Pengunjung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger