Film Back To The Future Jadi Drama Musikal

Written By Unknown on Sabtu, 01 Februari 2014 | 10.20

TEMPO.CO, London - Bagi anda yang pernah menonton film Back To The Future pasti ingat pada sosok Dr Emmet, profesor berambut putih dan ceroboh pencipta mesin waktu. Film produksi tahun 1985 itu bakal di daur ulang menjadi drama musikal di West End, London. Tentu saja Emmet bakal kembali didampingi oleh Marty McFly, remaja California yang nyaris mengacaukan kisah cinta orang tuanya akibat terlempar ke tahun 1955, akibat mesin waktu.

Seperti yang dilansir oleh Guardian, Jumat, 31 Januari 2014, reproduksi film lawas menjadi drama musikal ini tetap menggandeng duo Rob Zemeckis selaku sutradara dan Bob Dale selaku penulis skenario. Produksi musikal ini dilakukan untuk memperingati perayaan 30 tahun film yang dibintangi oleh Michael J Fox itu.

Skenario musikal Back To The Future, disebut tak bakal jauh berubah dari plot asli filmnya. "Tapi ini versi berbeda dari cerita yang sama," kata Gale. Untuk mewujudkan mesin waktu di panggung West End, Gale dan Zemeckis juga menggandeng Jamie Lyod dan Soutra Gilmour selaku penata artistik.

Urusan musik, Gale dan Zemeckis tetap mengajak Alan Silvestri yang juga menjadi penata musik asli film blockbuster itu. Rencananya, hit single The Power of Love dari Huey Lewis and The News tetap menjadi salah satu lagu Back To The Future versi musikal.

Film Back To The Future sendiri mendulang sukses dengan pendapatan sekitar US$ 383 juta. Selain mendapatkan nominasi Oscar dan Golden Globe, film yang diproduseri oleh Steven Spielberg ini juga disusul dengan dua buah seri pada 1989 dan 1990 sehingga dikenal sebagai trilogi yang fenomenal.

Zemeckis dan Gale berharap versi musikal dari petualangan Emmet bisa mengekor sukses film Ghost yang diadaptasi menjadi Ghost: The Musical. Mereka pun hingga kini belum mengumumkan susunan pemeran musikal ini.

GUARDIAN | SUBKHAN

Berita terpopuler
KPK Tangkap Buron Anggoro 'Cicak-Buaya'?
Jadi Saksi, Akil Mochtar Gertak Pengacara
Aib Dibuka Mantan Kawan, Farhat Abbas Membalas
Farhat Abbas Minta Nia Mengingat Jasanya


Anda sedang membaca artikel tentang

Film Back To The Future Jadi Drama Musikal

Dengan url

http://pensiaktraksi.blogspot.com/2014/02/film-back-to-future-jadi-drama-musikal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Film Back To The Future Jadi Drama Musikal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Film Back To The Future Jadi Drama Musikal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger