Djakarta Warehouse Tampilkan DJ Muda Jenius  

Written By Unknown on Jumat, 06 Desember 2013 | 10.20

Maestro DJ (Disk Jockey) asal Perancis, David Guetta saat tampil menyapa para penggemarnya, clubbers di Indonesia dalam konser "David Guetta World Tour 2012" di Ecopark, Ancol, Jakarta, Sabtu (13/10). TEMPO/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Festival musik dansa elektronik Djakarta Warehouse Project (DWP) tampaknya tidak mau pamornya turun. Di gelaran kelimanya pada Jumat pekan depan, 13 Desember 2013 di Eco Park Ancol, mereka tetap menampilkan disc jockey (DJ) kelas wahid. Yang paling ditunggu kedatangannya adalah Anton Zaslavksi alias Zedd, DJ berusia 24 tahun asal Jerman. "Zedd is big, everybody love Zedd," kata PR Promotion Ismaya Live Sarah Deshita saat jumpa media di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis kemarin.

Zedd memang sedang mengkilat. Terakhir, lagu kolaborasinya bersama vokalis band rock Amerika Hayley Williams, Stay the Night, sukses memuncaki Billboard untuk kategori dance/mix show airplay chart. Itu bukan pertama kali lagu Zedd menuai perhatian. Sebelum itu, lagu pertamanya Spectrum juga kokoh di puncak lagu terlaris di Negeri Abang Sam tersebut.

Pemuda kelahiran Kaiserlautern, Jerman, 24 tahun lalu ini dikenal jenius. Ia mulai bermain piano pada usia empat dan sudah mahir menggebuk drum delapan tahun kemudian. Saat remaja ia banyak menulis lagu beraliran rock. Tahun 2009 menjadi titik balik kariernya. Ia mulai memproduksi musik elektronik dan dalam waktu singkat langsung mengumpulkan pujian. Ia memenangkan dua kontes remix Beatport dengan mengolah lagu Armand van Helden dan Fatboy Slim. Selanjutnya ia merilis beberapa remix untuk musikus besar, seperti Black Eyed Peas, Puff Diddy, Interscope dan lainnya.

Ajang DWP juga jadi ajang dejavu bagi DJ asal Prancis, David Guetta, 46 tahun. Meski usianya dua kali Zedd, tapi pecinta dugem sudah jelas menantikan kedatangannya. Ini adalah kedua kalinya ia tampil. Di Indonesia, single-nya sering diputar di radio lokal: Titanium, Turn Me On, She Wolf, dan Every Chance We Get, We Run.

Selain dua DJ tersohor tadi, akan ada 15 DJ internasional lain dan 30 DJ lokal yang tak kalah kualitasnya. Di antaranya Alesso, Breakbot, Flight Facilitis. Kemudian DJ lokal seperti Angger Dimas, Adith, Dipha Barus, Hizkia, dan tak ketinggalan Riri Mestica. Festival akan digelar sejak pukul 16.00 sampai 04.00. Harga tiket dipatok mulai Rp 425 ribu-Rp 900 ribu. Bisa didapatkan di PIZZA e BIRRA Plaza Indonesia, Gandaria City, Central Park, Setiabudi, Blowfish dan Dragonfly atau via online: http://www.ismayalive.com/ dan http://www.djakartawarehouse.com/. Penonton diminta memasuki lokasi sebelum jam 19.30 pada hari pertunjukan.

HERU TRIYONO 


Anda sedang membaca artikel tentang

Djakarta Warehouse Tampilkan DJ Muda Jenius  

Dengan url

http://pensiaktraksi.blogspot.com/2013/12/djakarta-warehouse-tampilkan-dj-muda.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Djakarta Warehouse Tampilkan DJ Muda Jenius  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Djakarta Warehouse Tampilkan DJ Muda Jenius  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger